Pembuka event Festival Oleh-Oleh Tabagsel (FO2T) tahun 2018, di Alaman Bolak Padangsidimpuan (Sumber: relasiparadigmacom) |
Festival Oleh-Oleh Tabagsel (FO2T) Tahun 2018 yang digelar di Alaman Bolak Padangsidimpuan, dibuka secara resmi WaliKota (Walkot) Padangsidimpuan, Irsan Efendi Nasution.
Walikota
Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution mengatakan mengapreasiasi serta
mendukung penuh terlaksananya event FO2T dan berharap event UMKM ini
menjadi agenda tahunan Kota Padangsidimpuan.
Kota
Padangsidimpuan, sambung Irsan sangat tepat menjadi lokasi festival
F02T karena posisinya stratgeis dan menjadi pusatnya Tapanuli Bagian
Selatan (Tabagsel).
Ketua Panitia
Kirman Siregar mengatakan, event FO2T bertujuan untuk membantu pelaku
UMKM-IKM dalam peningkatan kualitas dan penjualan produknya.
Selain
juga mengintegrasikan hasil-hasil produk UMKM-IKM dengan konsumen
pembeli/reseller/supermarket dan masyarakat luas yang ingin membeli
produk Oleh-oleh Tabagsel.
Tujuan lain
FO2T, mempertemukan investor dengan pihak perbankan, swasta nasional,
pelaku usaha UMKM-IKM, untuk melakukan investasi bisnis dan memberikan
contoh nyata dan dorongan positif untuk generasi milenial anak-anak muda
potensial Tabagsel, untuk melirik Bisnis Ekonomi Kreatif UMKM-IKM yang
sangat potensial di Tabagsel.
Hadir
dalam Pembukaan FO2T 2018 Kementerian ESDM Syawaluddin Lubis, Direktur
Dalam Negeri Kemendagri Bahrum Siregar, Presdir KSPPS-BMI Kamaruddin
Batubara, Deputi BKPM Azhar Lubis, Tokoh Masyarakat Tabagsel Panusunan
Pasaribu, Ketua HIMA LUBIS Fajaruddin Lubis.
Turut
hadir juga Bupati Tapanuli Selatan (Tapsel) Syahrul M Pasaribu, Bupati
Padang Lawas Utara (Paluta) diwakili Asisten III, Bupati Padang Lawas
(Palas) diwakili Staf Ahli, Pemilik Bolu Salak Kenanga yang juga
Penanggung jawab FO2T Ali Muda Siregar.
Sumber artikel: Relasiparadigmacom
